Alhamdulillah telah terpasang karpet masjid di Masjid Jami Al-Istiqomah Komplek P dan K Cipondoh – Tangerang
Sedikit cerita di balik proyek ini, klien menghubungi kami setelah mendapat referensi dari teman yg juga merupakan DKM Masjid Nurul Iman Komplek PdK Cipondoh Indah Tangerang yang belum lama ini baru memperbarui karpet masjidnya menggunakan karpet masjid Turkey Premium A dari kami. Merasa karpet masjid di Masjid Nurul Iman Komplek PdK Cipondoh Indah Tangerang tersebut sangat empuk, tebal dan terpasang dengan rapi, klien kami akhirnya menghubungi kami setelah mendapat nomer kontak kami.
Kamipun menjelaskan dengan detail perihal jenis produk, teknis pemasangan dan sempat mengirim sample karpet ke alamat beliau. Merasa semakin tertarik, klien kami kemudian meminta kami datang ke masjid beliau yakni Masjid Jami Al-Istiqomah untuk melakukan survey guna mengetahui luas ukuran ruangan untuk menentukan anggaran sesuai kas masjid.
BACA JUGA
Masjid Jami Nurul Islam, Jl Gurami, Seketeng, Sumbawa Besar – NTB
Masjid Marwah, Pasar Kliwon Surakarta
Karpet Musholla Al Muhajirin Cikupa Tangerang
KARPET MASJID NURUL FALAH, BALARAJA – TANGERANG
Musholla Komplek Wisma Pondok Aren Tangerang
Setelah survey, diketahui karpet masjid yang diperlukan untuk menutup luas ruangan masjid tersebut adalah sebanyak 174 meter. Namun untuk menyesuaikan anggaran kas masjid, pembelian dilakukan secara bertahap dengan mengisi lima shaff terdepan terlebih dahulu.
Karpet masjid yang dipilih adalah Turkey Premium A+ dengan motif berwarna putih keemasan di bagian bordernya. Setelah menerima down payment, pemasangan ke lokasi segera kami jadwalkan.
Saat hari H pemasangan, tim berangkat pagi-pagi sekali guna menghindari macet. Saat tiba di lokasi, para DKM sudah siap dan menyambut kami dengan sangat baik. Ruanganpun sudah steril, sudah dibersihkan dan gulungan karpet lama sudah disimpan. Sehingga kami bisa langsung bekerja dan memulai proses instalasi.
Karpet masjid digelar satu persatu dan dipotong tepiannya menyesuaikan lebar ruangan. Karena arah kiblat lurus dan ruangan tak memiliki terlalu banyak sudut sulit, maka isntalasi kali ini berfokus pada setting dua pilar yang ada di dalamnya.
Setting selesai, saatnya menjadhit tepian yang dipotong dengan mesin finishing khusus untuk hasil yang lebih rapi lagi. Secara garis besar, pengerjaan berjalan dengan lancar dan selesai dalam durasi beberapa jam saja. tim tiba di lokasi sekitar pukul 9 pagi dan selesai pemasangan sesaat sebelum dhuhur.
Alhamdulillah, kini shaff-shaff terdepan telah terisi dengan karpet masjid sesuai yang diharapkan. Semoga hal ini sekaligus menjadi pemicu para jamaah untuk berbondong-bondong mengisi jamaah terdepan untuk mendapatkan manfaatnya seperti dalam hadist:
Dan semoga tahap selanjutnya pemasangan karpet masjid segera terealisasi sehingga ruangan bisa terisi penuh oleh karpet masjid Turkey Premium A+ ini.
Alhamdulillah terima kasih atas kepercayaannya semoga menjadi berkah.