Assalamualaikum, Kecamatan Gelumbang , Muara Enim! Alhamdulillah belum lama ini kami berhasil menyelesaikan proyek instalasi karpet masjid turki grade A seluas 270 meter di Masjid Jami Babussalam Gelumbang, Muara Enim, Sumatera Selatan.
MENUJU GELUMBANG MUARA ENIM SUMATERA SELATAN
Karena kuantitynya karpet masjid turki yang akan diinstal lumayan besar dengan bentuk ruangan berpilar, maka opsi instalasi karpet masjid dilakukan ke lokasi.
Kecamatan Gelumbang sendiri merupakan sebuah kecamatan di Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan. Tim berangkat dari Jakarta menuju Muara Enim sekitar pukul 17.00 sore hari dengan durasi perjalanan kurang lebih 12 jam yang ternyata lebih lama dari perkiraan sebab terkendala macet yang luar biasa bertepatan dengan liburan natal dan akhir tahun.
Tiba di lokasi keesokan hari sekitar pukul 13.00 waktu setempat, tim sempat berisitirahat sejenak sambil memulihkan tenaga sebelum mulai pemasangan karpet masjid Turki nya.
Sembari istirahat, kami sempat mengamati sekaligus mengagumi keindahan bangunan Masjid Jami Babussalam ini. Letaknya sangat strategis di tepi jalan raya dengan fasilitas lahan parkir yang cukup luas di area depan masjid.
Bangunan dua lantai yang tampak kokoh dari luar tak kalah indah dan megah dari sisi dalam ruangan. Ornamen-ornamen berpola geometri dengan nuansa kehijauan tampak menghiasi seisi ruangan yang menjadikannya tampak begitu mewah.
PROSES CARA PASANG KARPET MASJID
Pengurus Masjid Jami Babussalam sangat ramah dalam menyambut kami, setelah beristirahat sebentar dan tenaga sudah kembali pulih, tim lalu memulai instalasi karpet masjid polos nya.
Proses dimulai dengan mempersiapkan peralatan untuk pemasangan karpet masjid gulung. Ba’da Sholat Isya sekitar pukul 20.00, karpet masjid gulung yang masih dalam kemasan, dibuka dan digelar satu per satu sesuai urutan shaffnya.
Kondisi ruang masjid memiliki arah kiblat lurus sehingga kami hanya perlu menggelar karpet masjid dan menatanya sesuai urutan shaff tanpa settingan untuk arah kiblat.
Yang menjadi fokus kami dalam pemasangan karpet masjid hijau ini adalah rumitnya coakan oleh banyaknya pilar-pilar di dalam masjid baik di sisi depan belakang serta kiri dan kanan.
Proses setting dengan perhitungan yang sang teliti serta pemotongan karpet masjid yang hati-hati menyesuaikan bentuk dan lekuk ruangan menjadi kunci utama keberhasilan hasil setting.
Pembagian tugas serta kerja sama tim yang solid turut berperan dalam membuahkan hasil setting yang maksimal. Proses pengerjaan karpet masjid berjalan dengan waktu relative singkat dan selesai pada waktu sholat Subuh keesokan harinya.
KARPET MASJID HIJAU TURKI BARU
Jamaah masjid yang berdatangan untuk menunaikan sholat subuh sontak kaget dan heran ternyata masjid kesayangannya telah berubah menjadi lebih indah dan mewah dalam balutan warna hijau karpet masjid tebal yang baru.
Mengingat saat sholat Isya malam sebelumnya masjid masih seperti biasanya dan mendapati karpet masjid empuk terpasang rapi di masjid saat Subuh, wajar saja jika para jamaah heran sekaligus senang seraya mengucapkan terima kasih kepada kami karena telah mewujudkan masjid impiannya menjadi lebih indah lagi.
Nuansa hijau karpet masjid yang baru terlihat begitu serasi dengan konsep masjid yang bernuansa kehijauan. Pola-pola geometri di dalam ruang masjid baik pada motif pilar, dinding hingga teralis jendelanya tampak serasi dengan motif karpet masjid minimalis yang baru.
Motif bunga-bunga putih keemasan pada bagian border karpet masjid tampak memperjelas garis antar shaff sekaligus memberi nilai estetika yang luar biasa indah pada ruangan.
Motif ini juga yang sama persis dengan yang terpasang di Masjid Darussalam Ubung Denpasar Bali.
Selain bermotif cantik, warna hijau polos yang sejuk serta material yang tebal hingga 15mm dan titik rapat helai benang hingga 1,5jt dot per meter persegi menjadikannya sangat empuk dan nyaman.
KARPET MASJID TURKI SESUAI YANG DIIKLANKAN
Maraknya iklan yang melebih-lebih produk jualannya kadang membuat konsumen agak risih dan tak percaya dengan apa yang diiklankan. Namun beda halnya dengan kami, banyaknya portofolio terpasang di lebih dari 2000 masjid seluruh Indonesia dengan pilihan produk yang berkualitas serta pelayanan yang ramah. Cepat dan tanggap diakui oleh pihak Masjid Jami Babussalam ini saat kami wawancarai seputar pengalamannya bekerja sama dengan kami.
Produk berkualitas, pelayanan cepat, hasil pemasangan rapi dan akurat membuat pengurus makin yakin bahwa mereka tak salah pilih untuk urusan karpet masjid dan membuat pengurus masjid senang dan mengucapkan rasa terima kasihnya
Alhamdulillah semoga masjid semakin makmur, jamaah makin nyaman beribadah dan kegiatan keagamaan semakin ramai serta menyenangkan dengan beralas karpet masjid yang baru dari Picasso Carpets.
Terima kasih atas kepercayaannya semoga berkah.