Share halaman ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

Assalamualaikum, Bulungan! Alhamdulillah, setelah sebelumnya kami sudah berhasil memasangkan karpet masjid di Masjid Agung Al Istiqomah Tanjung Selor – Bulungan, belum lama ini kami merampungkan pemasangan karpet masjid Turkey B+ Premium di Masjid Al-Hidayah, Jl. Handasa, Kec. Bunyu, Kab. Bulungan, Kalimantan Utara.

Tim berangkat dari Jakarta menuju bandar udara Tanjung Harapan kota Tanjung Selor dan setibanya di sana kami dijemput oleh klien kami. Perjalanan diteruskan dengan menempuh jalur laut lagi hingga sampai ke Pulau Bunyu.

Tiba di lokasi kami disambut dengan baik oleh pengurus masjid. Situasi di Pulau ini begitu tentram, damai dan cenderung sepi. Jarang sekali kendaraan melintas di sini, yang menjadi perhatian kami, di pulau sesepi ini bagaimana bisa kami dikenal hingga diundang langsung dalam rangka pengadaan karpet masjid di sini? Kami takjub sekaligus bangga, karena hal ini berarti gaung Picasso Carpets sebagai AHLINYA KARPET MASJID sudah menggema di seluruh Indonesia bahkan hingga ke pelosok negeri sekalipun. Alhamdulillah.

Sempat beristirahat sejenak dan memulihkan energi setelah perjalanan panjang dari Jakarta hingga lokasi, kami mulai melakukan instalasi karpet masjid. Kondisi ruangan berkiblat sedikit serong di bagian depan dengan terdapat pilar-pilar kecil di dalamnya.

Kuantity karpet masjid yang akan dipasangpun terbilang cukup besar yakni 162 meter, sehingga dari ketiga faktor tersebut, klien menghendaki pemasangan dilakukan langsung di lokasi dan tak keberatan menanggung biaya transportasi dan akomodasi. Semuanya tentu didasari dengan niat memakmurkan masjid yang begitu kuat.

Pemasangan dilakukan dengan menggelar karpet masjid dan memotong tepiannya sesuai arah kiblat, bentuk pilar serta ukuran lebar ruangan. Tepian yang dipotong dijahit kembali dengan mesin finishing khusus yang juga turut didatangkan dari Jakarta sebagai ‘alat tempur’ kami yang penting dalam proyek instalasi karpet masjid. Sambungan antar karpet masjid dilakukan dengan teknik khusus sehingga hasil akhir terlihat sangat rapi dan nyaris tak terlihat.

Pemasangan berjalan lancar dengan pengurus masjid yang kooperatif dan tak segan membantu kami dalam prosesnya. Secara keseluruhan, proses selesai dalam waktu sehari.

Setelah pemasangan selesai, pengurus masjid berterima kasih kepada kami sudah mewujudkan masjid impian dan kesayangan mereka menjadi lebih indah dan sempurna. Saking senangnya bahkan salah satu dari pengurus meminta seragam Picasso Carpets kami sebagai kenang-kenangan.

“Wah, saya sangat terharu dengan sambutan dan keramahan pihak masjid, baju saya diminta padahal (kondisinya) kotor (setelah pemasangan), untungnya saya bawa baju seragam dua, jadi yang bersih saya berikan ke marbotnya” ungkap Pak Paidi, staff senior teknisi yang didelegasikan Perusahaan dalam misi instalasi karpet masjid di Masjid Al-Hidayah Pulau Bunyu ini.

Kami begitu terharu, tak habis-habis kami disanjung atas hasil kerja kami, mulai dari pelayananan, proses pemasangan, hingga terpasangnya karpet masjid berkualitas yang membuat masjid menjadi lebih sempurna. Tak hanya disanjung, kamipun tak segan didoakan semoga usaha melayani karpet masjid di berbagai masjid di Indonesia semakin sukses dengan mendatangkan berkah tak hanya bagi kami namun juga bagi semua customer kami.

Alhamdulillah, semoga dengan adanya karpet masjid yang baru bisa menambah kekhusyuan dalam beribadah, dan mendatangkan kecintaan terhadap masjid sehingga anjuran memakmurkan masjid bisa lebih ditingkatkan dengan berbagai kegiatan ibadah yang dilakukan. Amin.

 

 

 

 

BACA JUGA
Karpet Masjid Al-Madjid Mutiara Harapan Islamic School Tangerang
Karpet Masjid Kantor Kementrian Lingkungan Hidup Tangerang
Karpet Mushola Kantor PT Pertamina Cikarang Selatan
Karpet Masjid Al-Hikmah Komplek Kampus STTP Yogyakarta Jilid II
Karpet Masjid di Musholla Al-Hidayah Pandaan Pasuruan

Share halaman ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •