Share halaman ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

Sajadah Karpet, Karpet sajadah musholla, Shaff RollPada zaman dahulu mungkin karpet sajadah msih menjadi bahan mewah yang hanya ada di masdji-masjid tertentu. Namun seiring dengan berkembangnya informasi maka saat ini karet mesjid sudah seperti menjadi elemen wajib yang mesti terhampar dalam rumah Allah tersebut sebagai alas untuk menambah kenyamanan dalam melaksanakan ibadah. Bukan itu saja, saat ini karpet masjid atau yang biasa dikenal dengan istilah shaff roll sudah seperti menjadi komponen pemanis interior.

Bagi ruang masjid yang luas motif karpet mesjid yang digunkan bisa lebih fleksibel. Mau dipasang yang model petak/pilar maupun minimalis yang hanya ada border dibagian bawahnya pun tetap patas.  Lain hanya dengan ruangan yang agak sedikit sempit, butuh sedikit trik untuk memaksimalkan ruang yang ada agar dapat menampung jamaah lebih banyak.

Untuk ruang masjid atau musholla yang tidak luas memang sebaiknya menggunakan sajadah karpet model minimalis, karena apabila Anda menggunakan karpet dengan motif petakan atau pilar maka secara psikologis jamaah akan berdiri ditengah petakan sehingga mengaibatkan shaff jadi kurang rapat. Selain itu apabila Anda menggunakan karpet sajadah motif pilar ini akan membuang banyak karpet pada saat proses fitting karena harus memotong bagian gambar untuk menyamakan gambar pada shaff satu dan yang lainnya demi mendapatkan hasil yang rapi. Selain itu motif yang ramai akan membuat ruang musholla Anda tampak sempit.

Lain halnya apabila menggunakan yang karpet sajadah musholla motif minimalis. Hanya terdapatnya border dibagian bawahnya akan membuat jamaah berdiri lebih rapat karena tidak merada ada pembatas ilusi. Namun semua kembali soal selera. Tidak ada pakem baku dalam hal ini, sejauh tetap pada satu tujuan yaitu menciptakan kenyamanan bagi siapa saja yang melaksanakan ibadah didalamnya.


Share halaman ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •