Share halaman ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

Alhamdulillah, kembali lagi ke ke kota Tanjung Pinang, berkesempatan lagi menghirup udara segar dan aroma laut saat menyeberang menggunakan kapal feri dari Batam menuju pulau Bintan dalam perjalanan menuju kota Tanjung Pinang.

KARPET MASJID TANJUNG PINANG

Tanjung Pinang memang merupakan salah satu kota yang beberapa masjidnya sering mengamanahkan kebutuhan pengadaan karpet masjid barunya pada kami, dua di antaranya adalah  Masjid Al Mujahidin, Tanjung Pinang Timur dan Musholla Kantor DPRD Kepulauan Riau, Pulau Dompak – Tanjungpinang.

Kali ini, perjalanan kami adalah menuju MASJID SYAIRILLAH Jl Hanglekir Km 10 Perum Pinang Hijau Kota Tanjung Pinang. Tiba di lokasi, tampak bangunan masjid memiliki dua lantai dengan nuansa kehijauan di bagian dindingnya.

KARPET MASJID MINIMALIS METERAN

Saat masuk ke dalam, tampak ruangan yang luas dengan beberapa pilar persegi di dalamnya. Sepanjang pengalaman kami melakukan pemasangan karpet masjid meteran di hampir seluruh wilayah negri, tipe-tipe masjid di kepulauan Riau memang cenderung berukuran besar, berkiblat lurus dan memiliki banyak pilar. Hal inilah yang membuat kami untuk selalu menyarankan pemasangan langsung  ke lokasi agar hasil akhir instalasi karpet masjid minimalis bisa lebih rapi dan presisi. Kamipun bisa memastikan pemasangan dengan hasil yang pas sebab kami membawa serta mesin jahit ke lokasi, sehingga dimanapun anda berada, kami siap ditugaskan dan menyempurnakan karpet masjid impian anda.

Untuk Masjid Syairillah sendiri, selain memiliki banyak pilar, kuantity karpet masjid yang harus dipasang cukup banyak, yakni 192 meter, dengan karpet masjid turki Minimalis B+ yang memiliki berat sekitar 3,5kg pemasangan cukup membutuhkan ketelitian dan tenaga ekstra. Namun dengan berbekal peralatan yang lengkap dengan pengalaman memasang di ratusan masjid di Indonesia, semua bisa teratasi dengan sangat baik.

KARPET MASJID TEBAL POLOS

Ruangan berdinding polos yang juga selaras dengan warna pilar-pilarnya ini, kini terlihat makin lengkap dengan nuansa hijau alas ibadah yang baru. Karpet masjid tebal minimalis dengan nuansa hijau polos ini terkesan lebih simple dan kian diminati belakangan ini, selain lebih elegan, motif polos juga lebih bisa membantu menjaga konsentrasi jamaah agar lebih fokus saat sholat.

Motif rantai putih di bagian bordernya, kini tampak memperjelas batas antar shaff. Jamaahpun bisa lebih meluruskan dan merapatkan shaffnya sesuai anjuran Rasulullah. Kening akan lebih nyaman saat sujud di atas sajadah berketebalan 14mm ini.

Alhamdulillah, terima kasih atas kepercayaannya, semoga menjadi berkah.

 

 

 

 

 


Share halaman ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •