Share halaman ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

Assalamualaikum, Surakarta. Alhamdulillah kami hadir kembali ke kota ini, tepatnya di Masjid Marwah, Pasar Kliwon yang letaknya tak telalu jauh yakni sekitar 4 km dari Masjid Al Ikhlas Pasar Kliwon, masjid yang juga sudah menggunakan karpet masjid kami.

Proyek instalasi karpet masjid di Masjid Marwah ini merupakan salah satu dari sekian proyek yang kami kerjakan pada bulan Ramadhan 2018 untuk daerah Jogja-Jateng.

Tim kami berangkatkan langsung dari branch office kami di XT Square Jl. Veteran No.16, Pandeyan, Umbulharjo, Jogja menuju lokasi. Saat tiba kami disambut dengan baik oleh DKM setempat. Setelah berkenalan dan berbincang sebentar, kami mulai melakukan persiapan untuk proses instalasi.

 

BACA JUGA

Masjid Al-Hikmah SMAN 1 Purworejo
Karpet Masjid Al-Amin, Jl Yos Sudarso Kota Tarakan – Kalimantan Utara
Masjid Al-Murtadha Ketapang
Karpet Masjid Hotel Santika BSD
Masjid Al-Hikmah, Jl Kunang 15 Kauman Metro Lampung

 

Gulungan-gulungan karpet masjid digelar satu persatu dan dipotong menyesuiakan lebar ruangan serta disetting mengikuti bentuk lekuk serta pilar-pilar yang terdapat di dalamnya.

Proses custom/setting ini dilakukan dengan sangat hati-hati agar tidak ada kekeliruan sedikitpun sehingga hasil lebih maksimal. Setelah itu, tepian yang dipotong dijahit kembali dengan mesin finishing khusus agar benang lebih kokoh dan tak mudah lepas sehingga lebih awet.

Karpet sajadah yang digunakan adalah Turkey Premium A+ Red  polos varian merah yang sama persis dengan yang terpasang varian hijaunya di Masjid Al-Hikmah Genteng Banyuwangi. Dengan total karpet terpasang sebanyak 108 meter.

Nuansa merah maroon karpet masjid yang baru tampak membuat ruangan menjadi lebih terang dan hangat. Motif putih keemasan di bagian border selain mempertegas batas antar shaff juga sebagai pijakan kaki agar jamaah bisa semakin meluruskan dan merapatkan shaffnya.

Tebal 17mm dengan serat benang yang padat, menghasilkan sensasi empuk dan lembut. Kening akan merasa lebih nyaman saat sujud dan ibadah bisa menjadi lebih khusyu.

Alhamdulillah terima kasih atas kepercayaannya semoga menjadi berkah.

 


Share halaman ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •