Share halaman ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

Hari Raya Idul Adha atau dikenal juga dengan lebaran haji, tahun ini diperkirakan jatuh pada tanggal 22 Agustus 2018 atau sekitar 20 hari lagi dari sekarang. Idul Adha juga merupakan hari Raya kedua yang penting bagi umat muslim selain Idul Fitri. Banyak jamaah dari berbagai penjuru dunia berbondong-bondong ke Mekkah dan Madinah untuk menunaikan ibadah haji.

Tak sedikit pula yang sudah mulai mempersiapkan untuk turut melaksanakan kurban di hari Raya Idul Adha nanti. Apakah anda termasuk salah satunya? Jika Anda berniat untuk ikut melakukan kurban tahun ini, berikut empat tips mudah yang bisa kami sarankan sebagai persiapannya.

  1. Cek harga kewan kurban di pasaran

melakukan survey harga terkini terhadap harga hewan kurban di pasaran penting dilakukan, sebab inilah yang menjadi bahan pertimbangan nantinya hewan apa yang akan dipilih sebagai kurban Anda sesuai budget yang dimiliki. Hewan kurban yang umum di Indonesia adalah kambing, domba dan sapi. Untuk harga seekor kambing atau domba, berkisar di harga mulai 3 juta, dan sapi sekitar 20 juta. Tentu harga tersebut bervariasi di berbagai wilayah di Indonesia.

  1. Cek Anggaran Anda

Penting untuk dilakukan adalah mengecek berapa anggaran yang anda miliki/persiapkan untuk melaksanakan kurban tahun ini. Sebetulnya jika ingin jujur kepada diri sendiri, harga seekor kambing atau domba kurban setara atau bahkan lebih murah dari harga ponsel pintar atau gawai lain yang anda miliki. Namun jika belum ada persiapan dan anggaran yang dimiliki masih kurang, masih ada banyak cara yang bisa dilakukan selama anda sungguh-sungguh dalam niat berkurban.

Hitung anggaran yang dimiliki dan sesuaikan dengan harga kurban yang akan ditebus. Jika ada kekurangan, bisa ditutup dengan mencairkan dana perhiasan atau emas yang dimiliki, menjual salah satu koleksi baju yang jarang digunakan atau menghemat dengan mengurangi agenda keluar saat akhir pekan.

  1. Patungan

Selain berkurban atas nama sendiri, Anda juga bisa memilih opsi berkurban dengan cara patungan. Misal harga sapi sekitar 20 juta dan satu kurban sapi bisa untuk atas nama 7 orang, Anda bisa melakukan patungan dengan 6 orang lain.

  1. Siapkan untuk tahun depan

Belajar dari pengalaman kurban tahun ini jika perispan kurang matang, sisihkan uang Anda mulai dari sekarang khusus untuk kurban tahun depan. Jika tahun depan harga seekor kambing kurban 4 juta, Anda bisa menabung sekitar 350ribu perbulan mulai dari sekarang sehingga saat tiba waktunya kurban, tabungan sudah cukup dan tinggal memilih hewan kurban yang sesuai dengan anggaran yang telah terkumpul.

Selamat menyambut Idul Adha 2018!

 

sumber: https://bit.ly/2Ay9e1T

 

baca juga:
Dijamin Presisi! Inilah 6 Tips Menggambar Layout Musholla Rumah Agar Karpet Sajadah Terpasang Rapi
Sejarah Fatkhu Mekkah, Peristiwa Pembebasan Kota Mekkah Tanpa Pertumpahan Darah
Sudah Tau? Ini 7 Wabah Yang Pernah Terjadi Dalam Sejarah Islam
JANGAN KELIRU! Ini Dia 6 Tips Menyimpan Karpet Sajadah Agar Tidak Mudah Rusak
Manfaatkan Kemajuan Teknologi, Ini Hukum Bersilaturahmi Secara Virtual Menurut Islam
WAJIB TAU! Ini Dia 6 Ciri Karpet Sajadah Musholla Terbaik dan Berkualitas Tinggi
11 TIPS BERIBADAH DI MASJID PADA MASA NEW NORMAL

Share halaman ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •