Share halaman ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

Musholla rumah merupakan ruangan yang penting di dalam rumah seorang muslim. Namun disebabkan beberapa hal seperti terbatasanya lahan atau rumah yang berada di perkotaan yang padat pemukiman, tak jarang musholla rumah dibuat dengan ukuran yang kecil dan sempit. Ukuran musholla rumah yang sempit sebenarnya dapat dimanipulasi dengan beberapa cara agar tampak lebih luas. Berikut 7 trik menyulap musholla rumah sempit agar tampak lebih luas dan lega:

TIPS AGAR MUSHOLLA RUMAH SEMPIT TAMPAK LEBIH LUAS

  1. PILIH WARNA CAT DINDING

Selain digunakan untuk mempercantik interior, warna cat dinding juga memberikan kesan dan nuansa tertentu pada ruangan. Sebagai contoh warna hijau yang merepresentasikan nuansa alam nan asri, warna coklat atau cream yang memberikan nuansa klasik, serta warna biru dan abu-abu muda yang memberikan kesan simple dan minimalis.

Warna-warna cerah dipercaya mampu menjadikan musholla rumah yang sempit terkesan lebih luas dan lega. Warna-warna yang mampu memberikan efek lega pada musholla rumah misalnya adalah putih, biru muda, atau putih tulang. Mengombinasikan beberapa warna seperti putih dan hijau, biru dan merah muda, atau kombinasi lainnya sangat tidak dianjurkan jika menginginkan kesan lega pada musholla rumah. mempadupadanakan lebih dari satu warna cat pada dinding musholla rumah justru akan membuat ruangan terkesan penuh dan sesak.

  1. MENAMBAHKAN SENTUHAN WALLPAPER

Menambahkan Wallpaper atau stiker dinding di salah satu sisi dinding musholla rumah memang menjadikan ruangan musholla rumah semakin sedap dipandang mata. Namun tidak semua motif wallpaper dapat diapliasikan di ruangan musholla rumah yang sempit. Ada beberapa motif wallpaper yang dapat memberikan ilusi ruangan menjadi luas. Wallpaper dengan motif horizontal dapat menghadirkan ilusi melebar pada ruangan sehingga tampak lebih luas. Sedangkan wallpaper dengan motif vertical akan memberikan ilusi ruangan menjadi lebih tinggi. Motif minimalis pada wallpaper juga mampu memberikan kesan simple sehingga musholla rumah juga tampak lebih lega.

  1. PENCAHAYAAN YANG CUKUP

Memberikan pencahayaan yang cukup baik pencahayaan lampu maupun sinar matahari juga akan memberikan kesan lega pada musholla rumah yang sempit. Terlebih jika dinding berwarna putih atau warna cerah lainnya, maka cahaya yang terang dari lampu atau sinar matahari akan dipantulkan oleh dinding berwarna cerah, sehingga menghasilkan ilusi ruangan lebih luas.

  1. PASANG CERMIN

Memasang cermin berukuran besar di salah satu dinding ruangan terbukti dapat membuat ruangan terlihat lebih luas. Hal tersebut disebabkan efek dari cermin yang memantulkan bayangan dari sisi lain pada ruangan, sehingga ruangan musholla rumahsempit terkesan memiliki ukuran yang lebih besar dan luas.

  1. PENGGUNAAN RAK DINDING

Selain difungsikan sebagai ruang sholat, musholla rumah umumnya juga digunakan untuk membaca Al-Quran serta kitab-kitab keagamaan lainnya. Tak heran jika biasanya terdapat rak di dalam musholla rumah yang berfungsi sebagai tempat diletakkannya Al-Quran dan kitab-kitab lainnya. Untuk musholla rumah sempit, penggunaan rak buku sebaiknya dihindari. Rak buku yang diletakkan di dalam musholla rumah sempit justru akan membuat ruangan terasa sesak. Sebagai pengganti rak buku konvensional, penggunakan rak dinding akan menjadikan ruangan terasa lebih lega. Selain itu, rak dinding akan menghadirkan kesan yang minimalis, sehingga musholla rumah akan tampak lebih luas.

  1. PILIH ORNAMEN DENGAN WARNA SENADA

Jika ingin menambahkan ornamen-ornamen di musholla rumah yang sempit, seperti kaligrafi Arab, hiasan mozaik, atau ornamen islami lainnya, sebaiknya memiliki warna yang senada dengan cat dinding musholla rumah serta furniture dan ornamen lainnya. Ornamen yang memiliki warna yang berbeda dengan cat dinding dan ornament lainnya, akan membuat musholla rumah terkesan penuh dan sesak. Sebaliknya furniture dan ornament yang memiliki warna senada dengan cat dinding ruangan akan terlihat serasi dan tidak bertabrakan.

  1. PEMILIHAN MOTIF KARPET SAJADAH

Hal terakhir yang dapat menjadikan musholla rumah sempit tampak lebih lega adalah motif karpet sajadah. Karpet sajadah bukan sekedar berfungsi sebagai alas sholat. Selain memiliki nili fungsional, Karpet sajadah juga memiliki nilai estetika yang mampu menjadikan musholla rumah semakin indah dan mewah. Untuk musholla rumah berukuran sempit , pemilihan motif karpet sajadah haruslah diperhatikan. Karpet sajadah yang memiliki motif simple dan tidak terlalu ramai sangat cocok digunakan di musholla rumah sempit.

Ada beberapa trik agar musholla rumah berukuran sempit tampak lebih lega dengan penggunaan karpet sajadah.

Yang pertama, gunakan karpet sajadah polos dengan garis shaff simple. Karpet sajadah dengan motif polos akan menjadikan musholla rumah terkesan lebih lega. Ditambah garis shaff horinzotal akan memberikan ilusi pada ruangan sehingga tampak lebih lebar.

Karpet Sajadah Polos Agar Musholla Rumah Tampak Luas

Karpet Sajadah Musholla rumahKarpet Sajadah Musholla rumahKarpet Sajadah Musholla rumah

Trik membuat musholla rumah tampak lebih lega dengan karpet sajadah yang kedua adalah dengan memodifikasi karpet sajadah. caranya adalah dengan menyetting bagian tengah karpet sajadah tergelar tanpa garis shaff. Sedangkan garis penanda shaff dipotong dan diletakkan di seluruh tepian karpet. Karpet sajadah yang dimodifikasi seperti ini dapat menjadikan ruang musholla rumah berukuran sempit tampak lebih lega.

Garis Shaff Disetting di Tepian Karpet Sajadah

karpet sajadah musholla rumah karpet sajadah musholla rumah

Dengan penggunaan karpet sajadah yang sesuai musholla rumah yang sempit bisa terlihat lebih luas. Karpet sajadah juga mampu menyulap musholla rumah sederhana menjadi terlihat elegan dan mewah. Namun tidak semua karpet sajadah mampu menghadirkan kesan mewah. Hanya karpet sajadah dengan kualitas premium dan bahan yang berkualitas serta motif trendy dan minimalis yang mampu mempercantik musholla rumah sederhana. Kualitas dan desain karpet yang exclusive pun tidak akan maksimal jika tidak terpasang dengan rapid an presisi. Butuh teknisi ahli berpengalaman yang mampu menyetting maupun memodifikasi karpet sajadah sehingga karpet sajadah mampu terpasang dengan sempurna.

Jika anda mencari karpet sajadah untuk musholla rumah anda dengan kualitas premium, bahan terbaik, dan desain exclusive serta tim teknisi yang professional dan berpengalaman. Picasso Rugs and Carpets lha ahlinya!!

Spesialis karpet sajadah turki asli dengan kualitas premium dan desain exclusive, dengan pengalaman lebih dari satu dekade dan telah melakukan pengadaan karpet sajadah di lebih dari 2.000 masjid di seluruh Indonesia dari Sabang sampai Merauke. Dengan teknisi ahli berpengalaman yang mampu menyetting karpet sajadah dengan segala jenis dan kondisi ruangan. Kiblat menyerong, garis shaff miring, ruangan tidak simetri, banyaknya coakan ataupun pillar mampu diatasi dengan baik. Karpet sajadah di masjid maupun musholla rumah dapat terpasang dengan sangat rapi, presisi, dan sempurna.

Tertarik?? Tunggu apa lagi? Segera hubungi kami!

Kantor pusat:

Jakarta – Grand Emerald Apartement Lt.1 Blok G 01-WF. Jl. Pegangsaan Dua No.3 Kelapa Gading 14250. Telp. (021)2961 4046, 0811 1993 500

Kantor cabang:

Surabaya – City of Tomorrow (CITO Mal) Lt. UG Blok US/28-2, Jl.A Yani No.288 Surabaya. Telp. 08113001060

Jawa Tengah – XT Square Lantai 1 Blok C-43. Jl. Veteran, Pandeyan, Umbulharjo. Yogyakarta 55161.Telp. 0811 1773 800

baca juga:
6 TIPS MUDAH AGAR KARPET MASJID WANGI & HEMPAS BAU TAK SEDAP
Tips Membuat Tanda Batas Jarak Aman Di Lantai Masjid Pada Masa New Normal
Ternyata Mudah! Ini Lho 7 Tips Mempercantik Musholla Rumah Jadi Lebih Mewah
Dijamin Presisi! Inilah 6 Tips Menggambar Layout Musholla Rumah Agar Karpet Sajadah Terpasang Rapi
JANGAN KELIRU! Ini Dia 6 Tips Menyimpan Karpet Sajadah Agar Tidak Mudah Rusak
Anak Menangis Saat Anda Sholat? Begini Cara Menyikapinya
7 Amalan Agar Cepat Mendapat Jodoh
7 AMALAN UNTUK MENARIK REZEKI YANG BERKAH

 

 

 


Share halaman ini
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •